Friday 30 December 2016

, ,

[REVIEW] : Pengalaman Pertama - ZAP Photo Facial


Hi babes,

Ga kerasa udah menjelang akhir tahun yaaa... Pastinya udah banyak juga resolusi yang tercapai di tahun ini. Kalau saya salah satu resolusi di tahun 2016 adalah #menujukinclong2016. Hahahaaa. Haruss banget pakai hashtag. Karenaaa setelah melahirkan di tahun 2014 lalu dan masa-masa menyusui sampai tahun 2016, kerasaa banget kulit muka dan badan saya berubah drastis. Ya iyalah yaa namanya juga hamil, melahirkan dan menyusui. Naah berhubung di tahun 2016 ini Rava sudah berumur 2 tahun dan sudah gak menyusu lagi, jadilah saya pengen banget get back in shape and get back to kinclong seperti sedia kala. Hehehee.

Pencarian akan berbagai macam skincare dan klinik kecantikan pun dimulai. Tanya sana sini, nyobain berbagai macam perawatan pun saya lakoni. Sampai akhirnyaa pada bulan lalu saya diundang untuk menghadiri ZAP Blogger Gathering dan berkesempatan mencoba treatment untuk wajah yang bernama ZAP Photo Facial.

Lho kok treatment ZAP untuk wajah ? 

Sebelumnya saya akan cerita sedikit tentang sejarah ZAP yaa... Sejak tahun 2009ZAP memulai debut sebagai pionir spesialis menghilangkan bulu di tubuh secara cepat, aman dan tanpa rasa sakit menggunakan teknologi canggih yang sudah sangat populer di seluruh dunia. Kalau dulu kan orang-orang tahu nya ZAP itu khusus untuk Hair Removal aja yahh.. Termasuk saya duluuu banget circa 2012/2013 *lupaa* pernah cobain hair removal nya ZAP di outlet Blambangan Surabaya. Lalu seiring tahun, ZAP pun mulai berkembang dengan menghadirkan perawatan wajah dan tubuh juga rangkaian skincare nya, diantaranya yaitu perawatan Photo Facial, Platelet Rich Plasma, dan juga Brightening Treatment. Sejalan dengan penambahan jenis perawatan di ZAP Clinic, bertambah pula outlet ZAP di beberapa kota besar di Indonesia seperti Surabaya, Jogjakarta, Bali dan bahkan sampai ke Manado dan Makassar, sehingga sampai hari ini ZAP telah memiliki 23 outlet. Dan telah melakukan lebih dari 500.000 kali perawatan. Uwwoooo.

No wonder yah ZAP dapet penghargaan Top Brand Award 2016, kece gitu perkembangannya. Berawal dari hair removal rumahan sekarang bisa berkembang ke perawatan wajah dan tubuh beserta skincare nya.




ZAP Blogger Gathering kemarin diadakan di Djati Bistro and Drinkery di Oria Hotel, yang juga masih di gedung yang sama dengan ZAP Premiere Menteng. Acara ini dihadiri oleh 34 blogger dan vlogger dan di isi dengan sharing session seerta dinner dengan 4 speaker yaitu Pak Fadly Shahab yang merupakan CEO ZAP, dr. Fika Putri Aesthetika B.Med.Sci.,MARS yang merupakan Head of Medical & Training ZAP, dr. Endi Novianto, SpKK yang merupakan Medical Consultant ZAP, dan juga Paola Tambunan sebagai beauty blogger/influencer yang juga customer setia ZAP.



Saat sharing session, Pak Fadly mengenalkan treatment terbaru dari ZAP yang kini sudah tersedia di seluruh outlet ZAP yaitu PRP Treatment dan Hifu Treatment yang akan segera diluncurkan. Adapun dr Endi dan dr Fika menjelaskan lebih lanjut tentang PRP Treatment ini yang memiliki kegunaan untuk peremajaan kulit, mengurangi stretch mark dan perawatan luka bekas jerawat. Paola Tambunan juga bercerita tentang pengalamannya melakukan PRP Treatment ini untuk mengurangi stretch mark di bagian paha. Hmm. Next time kalau ada kesempatan dan keberanian, mau deh cobain PRP Treatment ini buat mengurangi stretchmark khas emak-emak kaya saya. LoLLL.







Seminggu setelah ZAP Blogger Gathering, saya balik lagi ke ZAP Premiere Menteng untuk mencoba salah satu treatment terbaik di ZAP yaitu Photo Facial Treatment. ZAP Photo Facial Treatment adalah inovasi yang dihadirkan oleh ZAP yaitu penggabungan 3 macam treatment dalam 1 waktu. Bythewaayy, ZAP Premiere Menteng ini adalah salah satu outlet terbaru ZAP di Jakarta lhoo... interiornya bagus banget, dan terasa cozy.


Ruang Tunggu




Ruang Transit Sebelum Treatment
Ruang Konsultasi

Ruang Perawatan

Ruang Ganti yang berubah rusuh pas blogger gathering :p 

Can you spot *printilan* in each of the boxes ?


Karena saya belum pernah terdaftar sebagai member ZAP, saya diminta untuk mengisi data diri dulu dan juga form consent yang isinya menjelaskan tentang treatment yang akan saya lakukan. Lalu saya berkonsultasi dan bertanya seputar kesehatan kulit dengan dr Melisa. Setelah itu Terapis membawa saya ke ruang perawatan untuk selanjutnya dibersihkan wajahnya sebelum melakukan treatment.
Photo Facial Treatment dimulai dengan Face Toning, perawatan dengan menggunakan teknologi laser yang bekerja pada lapisan dermis (kulit bagian dalam), yang berfungsi untuk meratakan warna kulit, mengecilkan pori-pori, meyamarkan kerutan halus, dan mengatasi bekas jerawat. Disini saya dipakaikan kacamata untuk mengurangi cahaya berlebih dari lasernya. Pada awalnya ada rasa clekit-clekit tapi sebentar aja sih. Lalu dilanjutkan dengan Face Rejuvenation, perawatan ini menggunakan teknologi cahaya yang bekerja pada lapisan epidermis (kulit bagian luar) yang berfungsi untuk mengurangi flek hitam, menyembuhkan jerawat, dan meremajakan kulit wajah dengan merangsang regenerasi kolagen sehingga kulit wajah terlihat lebih cerah dan halus. Masih memakai kacamata tadi, wajah saya di balurkan USG gel dingiinn lalu ditembakkan semacam laser juga sih dan agak hangat di awal pemakaian. Lalu tahap terakhir yaitu Oxy Infusion, yaitu memberikan oksigen yang dapat diserap langsung oleh pori-pori wajah sehingga dapat membuat kulit wajah lebih segar dan lembab. Treatment ini bersifat soft peel yaitu dapat membersihkan wajah dari debu dan kotoran yang menyebabkan kulit wajah menjadi kusam. Segeeeerrr banget pas lagi semprot-semprot Oxy ini.. Untuk harga Photo Facial Treatment ini 500 ribu ajaa. Dan lama pengerjaan sekitar 30 menit.
Oh iya, setelah melakukan perawatan ini kita bisa langsung pakai make up lho, bisa banget pas istirahat kantor ngabur dulu ke ZAP, balik lagi udah kinclong muka nya. Hasil setelah melakukan perawatan ini bisa langsung keliatan sih, muka jadi lebih cerah dan segar. Kalau di saya 3 hari setelah perawatan, bekas jerawat di wajah saya jadi memudar.



Before


After

Before

After





Itu baru 1x perawatan, gimana kalau rutin coba. Enaknya lagi, Photo Facial Treatment ini aman dilakukan setiap hari, dan bisa digabung dengan perawatan di ZAP lainnya. Apalagiii mulai tahun 2017 harga perawatannya akan naik jadi 750 ribu. Huhuuu. Nah, mumpung masih promo, enaknya sih langsung ambil paketan series yaa selain lebih murah, kita juga dapet privilege ga pake antri, untuk booking pun tinggal klik klik aja dari website ZAP. Inovasi yang sangat memudahkan customer ditambah dengan penggunaan alat-alat canggih dalam perawatannya dan di dukung dengan tim dokter juga terapis yang berpengalaman. Udah deh, saya gamau ke lain hati. Pengalaman pertama ini udah bikin saya happy banget nget sama hasilnya. Definitely will come back.. Thank you dr Melisa, Mba Uby, Mba Lita, Ibu Tika and all ZAP Team for your hospitality during my treatment at ZAP Menteng.








Thank you for reading and see you in another post :)
ZAP Clinic Indonesia
Jakarta, Bandung, Jogjakarta, Semarang, Surabaya, Bali, Medan, Makassar, Manado
Instagram: @zapcoid

Share:

20 comments:

  1. Makin kinclong ya mbk Mira..hehe...jadi bikin pengen aja reviewnya...bwt itu ada yang bisa ilangin stretchmark..duh duh duh..bener2 racunnn ni, buat pngen aja..acr strecthmark tu ada di paha, perut..hadeuhh..

    ReplyDelete
  2. pengen ke zap cliniccc Indonesia tp kapan yaa 😂😂

    ReplyDelete
  3. racun banget kakk jdi pengen 😂😂😂

    ReplyDelete
  4. Hasilnya bangus banget ya kak. Langsung kelihatan hasilnya. Duh jadi pengen cobain. Makasih ya kak reviewnya. @indriwl_

    ReplyDelete
  5. Bagus banget kak hasilnyaaa😍😍 jadi pengen ❤
    Ig:priskovadafa

    ReplyDelete
  6. haduuuuhhh jd pengen cobain.. aplagi msh bnyk spot2 bks jrwat diwjah ku..

    ReplyDelete
  7. Thanks for sharing useful information also check my blog cosmetic surgery clinic in Islamabad

    ReplyDelete
  8. Thanks for sharing useful information also check my blog Best Dermatologists in Islamabad

    ReplyDelete
  9. Thanks for sharing useful information also check my blog HIFU Treatment in Islamabad

    ReplyDelete
  10. Thanks for sharing useful information aso check my blog Hydrafacial in Islamabad

    ReplyDelete
  11. Thanks for sharing useful information also check my blog Facelift in Islamabad

    ReplyDelete
  12. Thanks for sharing useful information also check my blog Mole removal in Islamabad

    ReplyDelete
  13. Thanks for sharing useful information also check my blog Laser Skin Tightening in Islamabad

    ReplyDelete
  14. Thanks for sharing useful information also check my blog Hydrafacial in Islamabad

    ReplyDelete
  15. Thanks for sharing useful information also check my blog Picosure Tattoo Removal in Islamabad

    ReplyDelete
  16. Thanks for sharing useful information also check my blog Laser Dark Circles Treatment in Islamabad

    ReplyDelete
  17. Thankyou For sharing a beneficial information.Wonderful blog & good post.Its really helpful for me kindly visit my blog Permanent Skin Whitening in Islamabad

    ReplyDelete
  18. Thankyou For sharing a beneficial information.Wonderful blog & good post.Its really helpful for me kindly visit my blog Hydrafacial in Islamabad

    ReplyDelete
  19. Thankyou For sharing a beneficial information.Wonderful blog & good post.Its really helpful for me kindly visit my blog PICO Laser Treatment in Islamabad

    ReplyDelete
  20. Thankyou For sharing a beneficial information.Wonderful blog & good post.Its really helpful for me kindly visit my blog Chemical Peels in Islamabad

    ReplyDelete